4 Pompa Air untuk Kolam Ikan Terbaik

17 February 2023

pompa air untuk kolam ikan

Memilih pompa air untuk kolam ikan tidak boleh sampai salah. Penggunaan alat yang tidak tepat sejatinya hanya akan menghambat proses menguras dan mengisi air di kolam.

Sobat Honda harus memperhatikan setiap aspeknya dengan saksama. Mulai dari ikan yang akan berada di dalam kolam tersebut, ukuran kolam, hingga kekuatan arus yang akan berada di dalamnya.

Tentunya kolam ikan untuk habitat ikan laut dengan ikan air tawar sangat berbeda. Ikan laut memerlukan aliran air yang deras untuk menyerupai habitat utamanya ketika berada di laut lepas.

Di sisi lain ikan air tawar lebih suka dengan aliran air yang tidak terlalu kencang. Hal-hal seperti inilah yang seharusnya Sobat Honda pertimbangkan baik-baik. Namun tidak perlu kebingungan memilihnya karena Honda Power punya rekomendasi pompa air untuk kolam ikan yang Anda buat. Perhatikan selengkapnya di bawah ini! 

Rekomendasi Pompa Air untuk Kolam Ikan

Berikut ini merupakan rekomendasi pompa air terbaik dari Honda Power yang bisa Anda gunakan untuk kolam ikan. Baik menguras atau mengisi air kolam ikan, semuanya bisa Anda lakukan dengan pompa air terbaik dari Honda Power. 

Ada banyak varian, tipe, serta kapasitas pompa air yang berbeda-beda. Jadi Anda bisa langsung menyesuaikannya dengan kebutuhan seperti yang sudah dijelaskan di awal. 

Pastikan Anda sudah mengukur luas dan volume kolam, ikan yang ada di dalamnya, kecepatan, hingga diameter pipanya. Kalau sudah siap, mari pilih rekomendasi pompa air terbaik sekarang! 

1. Pompa Air - WL20XN NF

Pertama-tama ada pompa air WL20XN NF yang cocok digunakan apabila Anda memiliki kolam air dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Jenis pompa air satu ini tentunya memiliki tenaga yang cukup baik untuk digunakan saat Anda ingin menguras ataupun mengisi kolam dengan cepat. 

Pompa air WL20XN NF dilengkapi dengan mesin terbaik yaitu OHV silinder tunggal dan 4-tak. Ukuran pompa air ini juga tidak besar dengan dimensi panjang 490 mm, lebar 385 mm, dan tinggi 410 mm. 

Lubang isap dan pengalirannya pasti akan cukup untuk penggunaan kolam ikan karena memiliki ukuran 50 mm atau setara 2 inci. Kapasitas maksimum pengairannya sebesar 670 liter per menit dengan self feed time 110 detik per 5 meter.

Baca juga: 7 Cara Budidaya Ikan yang Baik

2. Pompa Air - WL30XN NF

Selanjutnya ada pompa air WL30XN NF yang memiliki kapasitas pengairan maksimal yang jauh lebih besar dari sebelumnya. Pompa air satu ini bisa melakukan pengairan sebanyak 1.100 liter per menit dengan self feed time yang singkat yakni 150 detik per 5 meter. 

Pompa air satu ini sudah dilengkapi dengan mesin terbaik yaitu mesin penggerak 4-tak dan OHV silinder tunggal. Meski kapasitasnya besar, dimensi ukurannya tidak jauh berbeda dengan WL20XN NF. 

Pompa air satu ini memiliki panjang 510 mm, lebar 385 mm, dan 435 mm. Perbedaan paling signifikan yang bisa Anda temukan ialah ukuran lubang isap dan lubang pengalirannya yang lebih besar, yakni menjadi 80 mm atau setara 3,1 inci. 

3. Pompa Air - WB20XN NF

Aspek daya tahan sudah pasti masuk ke dalam salah satu spesifikasi pompa air yang akan dibeli. Tentunya Anda tidak mau sering-sering membeli pompa air, bukan? Hampir semua orang pasti mencari pompa air yang kuat serta awet digunakan untuk waktu yang lama. 

Itu sebabnya Honda Power meluncurkan pompa air WB20XN NF yang dilengkapi dengan model mesin GX160H1. Dalam pompa air ini terpasang mesin penggerak 4-tak serta OHV silinder tunggal. Kapasitas maksimum pengairannya mencapai 670 liter per menit sehingga proses pengisian air menjadi jauh lebih cepat.

Baca juga: Tabel Kapasitas Pompa Air Honda beserta Cara Membacanya

4. Pompa Air - WB30XN NF

Jika Anda memiliki kolam ikan yang sangat besar maka pompa air WB30XN NF bisa menjadi pilihan yang tepat. Kapasitas maksimum pengairannya mencapai 1.100 liter per menit dengan self feed time singkat selama 150 detik per 5 meter. 

Tentunya proses pengurasan atau pengisian air kolam ketika akan dibersihkan jadi sangat cepat. Ukurannya juga tidak terlalu besar yakni memiliki panjang 510 mm, lebar 385 mm, dan tinggi 435 mm. 

Lubang isap dan pengalirannya memiliki ukuran 80 mm sehingga Anda bisa menggunakannya dengan lebih leluasa. Soal mesin tidak perlu diragukan lagi karena pompa air ini sudah dilengkapi dengan mesin penggerak 4-tak dan OHV silinder tunggal yang efisien. 

Dari 4 rekomendasi pompa air untuk kolam ikan di atas, mana yang paling cocok untuk memenuhi kebutuhan? Sobat Honda hanya perlu memilih pompa air yang sesuai dengan kriteria dan aspek yang telah dipertimbangkan.

Baca juga: 5 Ciri-Ciri Mesin Pompa Air Honda Asli

Tidak perlu lagi khawatir memikirkan kualitas mesin dan seluruh komponen yang digunakan karena seluruh pompa air Honda Power sudah pasti yang terbaik. Bukti dari hal ini bisa Anda lihat dari standar SNI yang sudah tersemat dalam setiap produk. 

Kemudian demi kepuasan seluruh pelanggan, Honda Power memberikan garansi mesin selama 1 tahun. Penggunaannya juga tidak membuat pengeluaran membengkak. Keberadaan mesin berkualitas terbaik membuat konsumsi bahan bakarnya sangat hemat dan efisien. 

Honda Power juga berusaha memberikan pelayanan terbaik dengan customer service yang bisa dijangkau secara mudah. Konsultasikan kebutuhan Sobat Honda terkait pompa air dengan menghubungi tim Honda Power segera.

Tentunya ada banyak keuntungan lain yang hanya bisa Sobat Honda rasakan saat sudah menggunakannya. Temukan pompa air terbaik dan tepercaya sesuai dengan kebutuhan Anda hanya di Honda Power Product!

HONDA POWER PRODUCTS INDONESIA

Honda Power Products menyediakan anda Mesin Serbaguna, generator, pemotong rumput, pemotong sikat, anakan, pompa air, dan Mesin tempel.

Artikel Terkait