4 Rekomendasi Genset Silent Terbaik untuk Rumah Tangga

17 January 2023

genset silent terbaik untuk rumah tangga

Genset menjadi salah satu mesin yang dibutuhkan oleh banyak rumah tangga khususnya sebagai cadangan listrik ketika ada gangguan dari pusat. Meski penting, suara mesinnya bisa sangat mengganggu ketika dinyalakan. Tetapi jangan khawatir apabila Sobat Honda sedang mempertimbangkan pembelian karena saat ini sudah tersedia genset silent terbaik untuk rumah tangga. 

Sobat Honda bisa mengucapkan selamat tinggal pada suara berisik yang sangat besar dan mengganggu aktivitas. Genset silent hadir sebagai teknologi terbaru untuk membuat aktivitas sehari-hari di rumah jadi lancar tanpa hambatan. 

Namun sebelum Sobat Honda membeli genset tipe silent, coba perhatikan informasi pentingnya di bawah ini. Temukan juga berbagai rekomendasi genset silent dari Honda Power selagi Anda membaca artikel sampai akhir! 

Keunggulan Genset Silent

Genset silent merupakan tipe generator set yang memiliki peredam suara yang dihasilkan ketika mesin dinyalakan. Itu sebabnya genset ini disebut dengan tipe silent alias bersuara halus. 

Keberadaan peredam suara pada genset ini sudah pasti menjadi keunggulan yang membedakannya dari tipe open. Tetapi keunggulannya tidak hanya itu, Anda bisa menemukan berbagai kelebihan lainnya berikut ini. 

1. Tidak Mengganggu Orang Sekitar

Suara genset yang keras sering kali mengganggu orang-orang di sekitar. Bukan hanya Anda sebagai pemilik yang merasa terganggu tetapi juga tetangga di samping rumah. Namun hal ini tidak akan terjadi lagi dengan pemakaian genset silent yang dapat meminimalkan suara output.

Baca juga: Jenis-Jenis Genset Berdasarkan Kapasitasnya

2. Tahan Terhadap Segala Cuaca

Produksi genset silent dikenal lebih awet untuk segala cuaca. Baik cuaca hujan ataupun panas, bahan pembuatnya tidak akan meleleh atau mengelupas. 

Meski demikian bukan berarti Anda dapat menggunakan genset ketika hujan karena air yang mengenai genset dapat menimbulkan bahaya serius. Jangan mencoba-coba melakukannya karena korsleting dan kebakaran sangat mungkin terjadi apabila genset berada dalam keadaan basah. 

3. Pengoperasiannya Mudah 

Genset silent umumnya sudah dilengkapi dengan teknologi terbaru yang akan memudahkan pemilik saat ingin menyalakan atau mematikan mesin. Contohnya seperti beberapa produk Honda Power yang sudah dilengkapi starter motor sehingga Anda tidak perlu ribet menyalakannya dengan tali. 

4. Perawatannya Tidak Sulit

Perawatan genset tidak sulit selama Anda selalu melakukannya secara berkala. Pastikan untuk selalu membaca buku panduan pengguna/owners manual setiap kali Anda pergi membawa genset. Penting untuk diingat bahwa perawatan hanya boleh dilakukan ketika mesin berada dalam keadaan dingin.

Baca juga: 10 Rekomendasi Generator Honda 4 Tak

Rekomendasi Genset Silent Terbaik untuk Rumah Tangga

Honda Power memiliki deretan produk genset silent terbaik yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Perhatikan kapasitasnya, jumlah watt yang dikeluarkan, dan beberapa aspek penting lain di bawah ini. 

1. Genset EU10i

Bagi Anda yang tidak membutuhkan banyak supply listrik maka Genset EU10i dapat dijadikan pilihan. Tegangan output AC yang dihasilkan mencapai 220V dengan daya maksimumnya 1 kVa atau setara 800 watt. 

Anda bisa menggunakannya terus-menerus selama 7 jam untuk membantu aktivitas usaha warung kecil. Mesinnya juga sudah menggunakan 4 tak yang membuat konsumsi bahan bakar lebih efisien serta ramah bagi lingkungan. 

2. Genset EU22i

Memiliki genset kecil yang mudah dibawa ke mana-mana pastinya menjadi suatu keunggulan tersendiri. Genset EU22i bisa Anda bawa ke mana saja karena ukurannya yang masih terbilang kecil dengan panjang 509 mm, kebar 290 mm, dan tinggi 425 mm. Pemakaian terlama bisa mencapai 8,1 jam dengan daya listrik yang dihasilkan sebesar 1,8 kVa. 

Genset yang satu ini sangat cocok untuk kegiatan luar ruangan alias outdoor yang memerlukan sumber listrik seperti; berkemah bersama keluarga di alam terbuka dan lain sebagainya.

3. Genset EU30is

Apabila Anda memiliki bisnis keliling (mobile business) yang membutuhkan tenaga listrik lebih besar maka Genset EU30is bisa dicoba. Lama waktu pemakaian genset satu ini bisa mencapai 18,2 jam dengan tegangan daya AC maksimum 3 kVa dan daya DC 12V-12A. 

Fitur yang dilengkapi dalam genset EU30is dengan EU22i secara umum sama. Mulai dari eco-throttle, pemutus AC dan DC, peringatan oli mesin, saringan udara yang besar hingga kabel koneksi untuk pengoperasian paralel. Tetapi ada keunikan lain dari genset satu ini yaitu terdapat roda di bagian bawahnya untuk memudahkan Anda bermobilisasi. 

Anda jadi bisa membawa genset satu ini dengan lebih mudah tanpa harus mengeluarkan tenaga yang besar demi mengangkat atau memindahkannya. 

4. Genset EU70is

Menggunakan mesin penggerak 4 tak, OHV, dan silinder tunggal, membuat Genset EU70is memiliki kualitas terbaik yang bisa Anda dapatkan. Kapasitas daya listrik yang dihasilkan cukup besar yakni 7 kVa atau setara dengan 5.600 watt. 

Ada yang unik dari genset satu ini yaitu tersedia fitur injeksi sistem bahan bakar yang akan membuat konsumsinya jauh lebih efisien. Tenaga mesin yang dihasilkan juga akan lebih stabil dan meningkat secara umum. 

Sekarang Sobat Honda jadi tahu bahwa ada genset yang tidak mengeluarkan suara yang sangat keras, bukan? Informasi tentang genset silent yang sudah dijelaskan di atas diharapkan dapat membuka wawasan Sobat Honda dan menemukan generator set yang paling tepat. 

Dari 4 rekomendasi genset silent terbaik untuk rumah tangga, mana yang paling memenuhi kebutuhan Sobat Honda? Semua jenis genset tersebut dibuat sedemikian rupa dengan menggunakan teknologi serta material unggulan sehingga pemakaiannya dijamin stabil. 

Anda juga tidak akan terganggu dengan suara bising yang sangat keras karena rata-rata desibelnya berada di angka 50. Langsung saja temukan genset terbaik dan tepercaya sesuai dengan kebutuhan Anda hanya di Honda Power Product!

HONDA POWER PRODUCTS INDONESIA

Honda Power Products menyediakan anda Mesin Serbaguna, generator, pemotong rumput, pemotong sikat, anakan, pompa air, dan Mesin tempel.

Artikel Terkait